Tuesday, September 30, 2014

Mangut Ikan Asap

Ini resep yang murce marice alias murah meriah hehehe..Tapi syedap. Aslinya saya bisa masak masakan tradisional jawa seperti ini karena diajari oleh prt saya, mak sum.

Bahan:
1 tempe, 1 tahu,
 4 ikan asap, 1 bungkus santan instan
bumbu:
10 siung bw merah 4 siung bawang putih,
 garam, gula, ketumbar bubuk,
2 cm lengkuas, 2 lembar daun salam,
1 cabe merah besar, cabe rawit secukupnya


haluskan bumbu kecuali lengkuas dan daun salam
potong potong tomat
potong potong tahu dan tempe, goreng tahu setengah matang
bersihkan ikan asap, buang duri dan isi perutnya
tumis bumbu, masukkan salam dan lengkuas, tumis sampai harum
masukkan air, santan instan, tahu, tempe dan ikan asap, masukkan tomat
taburi garam, gula, ketumbar bubuk secukupnya
masak hingga matang (api kecil ya)
 
 
Maaf karena efek cahaya, jadinya terlihat kuning. Padahal gak pakai kunyit.

No comments:

Post a Comment